Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2015

Kamen Rider x Super Sentai Live & Show 2015 Stream

Kamen Rider x Super Sentai Hello guys , gimana kabarnya? Maaf belakangan ini kita jarang update yah, soalnya bang admin lagi lumayan disibukan dengan berbagai kegiatan perkuliahan. Oke, langsung ke hal yang mau di post kali ini. DVD dari Kamen Rider x Super Sentai Live & Show 2015 sudah resmi dirilis pada tanggal 13 Mei yang lalu, dan temen-temen semua bisa simak beberapa cuplikan dari acara tersebut dibawah, check it out ... Penampilan Mitsuru Matsuoka bersama band-nya EARNEST DRIVE membawakan lagu tema Kamen Rider Drive , Surprise Drive. Cuplikan live performance dari Kouta Kazuraba (Gaku Sano) dan Kumon Kaito (Yukata Kobayashi) membawakan lagu Ranbu Escalation dan Just Live More . Sedangkan berikut ini adalah penampilan untuk lagu-lagu dari serial Super Sentai mulai dari ToQger, Kyoryuger, Dekaranger, dan lain sebagainya. Untuk cuplikan video yang lain dari acara tersebut dapat temen-temen saksikan di link-link berikut ini ... - Rider Chips membawakan lagu tema Kamen R

Bintang Tokusatsu Jadi Pengisi Suara Digimon Adventure Tri

Gokai Silver Berikut ini adalah kabar terbaru dari serial anime Digimon Adventure Tri . Dimana dua aktor dan aktris tokusatsu, akan ikut mengisi jajaran seiyuu alias pengisi suara untuk karakter dalam serial anime tersebut. Lalu, siapa sajakah mereka? Simak selengkapnya dibawah ini, sekaligus dengan teaser anime tersebut, check it out guys ... Mereka adalah Ikeda Junya dan M.A.O atau yang biasa dikenal dengan nama Mao Ichimichi. Keduanya dikenal para tokufans dengan peranya di serial super sentai, Kaizoku Sentai Gokaiger sebagai Ikari Gai/Gokai Silver dan juga Luka Millfy/Gokai Yellow . Sedangkan untuk Digimon Adventure Tri sendiri, Ikeda Junya akan mengisi suara karakter Kido Jo , dan Mao Ichimichi akan menyuarakan karakter Yagami Hikari . Buat kita anak-anak generasi 90an tentunya sudah tidak asing lagi dengan anime yang satu ini. Seperti yang kita tau bersama, serial anime Digimon Adventure dan sekuelnya, Adventure 02 pernah tayang di TV Indonesia pada awal tahun 2000an lalu.

Kamen Rider Gaim Gaiden 2 Telah Diumumkan

Kamen Rider Gaim Setelah sukses dalam pembuatan film Kamen Rider Gaim Gaiden pertama, yang menceritakan kisah dari Kamen Rider Zangetsu & Kamen Rider Baron , beberapa waktu yang lalu telah diumumkan tentang pembuatan Kamen Rider Gaim Gaiden 2 . Gaim Gaiden sendiri merupakan v-cinema spin-off dari serial Kamen Rider Gaim yang menceritakan kembali beberapa karakter yang ada di dalam serial tersebut. Pembuatan dari Kamen Rider Gaim Gaiden 2 ini diumumkan secara langsung melalui akun twitter resmi Kamen Rider Gaim Gaiden. Dijelaskan bahwa karakter yang akan diangkat dalam sekuel Gaim Gaiden ini adalah Sengoku Ryoma , atau si Kamen Rider Duke , dan Zack , atau yang dikenal pula sebagai Kamen Rider Knuckle . Belum ada informasi lebih lanjut mengenai pembuatan V-Cinema ini, pantengin terus Tendou - Rider buat informasi-informasi selanjutnya yah. Sumber :  日本ヒーロー ~ Nihon Hero